Rabu, 06 Desember 2017

Pengemudi Bentor Yang Jujur dan Berhati Malaikat, Kembalikan Dompet Yang Ditaksir Isinya Ratusan Juta

Kejujuran merupakan sesuatu yang mahal harganya, bahkan tidak bisa dibeli dengan apa pun. Kejujuran mestinya harus kita tanamkan pada setiap pribadi kita, dalam keadaan dan kondisi apa pun, seperti halnya pengemudi bentor asal Gorontalo ini.


VIRALSBOOK.COM - Sikap jujur di abad ini sudah merupakan sesuatu yang sangat langka. Hanya sedikit puing - puing kejujuran saja yang masih tersisa, itupun jarang ditemukan.

Banyak manusia sekarang yang tidak peduli lagi dengan budaya jujur, tapi beda dengan pengemudi bentor Gorontalo yang satu ini.

Adalah Riol Suleman, seorang pengemudi Bentor yang namanya jadi viral di media sosial.

Riol, pengemudi bentor di Gorontalo yang jujur (foto/facebook)


Disela-sela kesehariannya mencari nafkah dengan menjadi pengemudi bentor Riol tetap bersikap baik dan jujur, meskipun Riol hanya dari keluarga kecil dengan hidup yang pas-pasan. Bentor yang dikemudikannya pun hanya milik orang.

Bentor merupakan jenis kenderaan lokal beroda tiga yang dimodifikasi dari motor, yang saat ini menjadi kenderaan favorit masyarakat Gorontalo.

Ceritanya menjadi viral setelah salah satu warganet bernama Ria van Gobel memposting kisahnya di Halaman Facebook Portal Gorontalo (2/12/2017).

Dalam postingannya, Ria menceritakan tentang kejujuran Riol yang berhati malaikat saat kejadian yang menimpanya pada awal September 2017 silam.

Dihubungi viralsbook, Ria menuturkan kisahnya berawal saat dia dan keluarganya mengunjungi ke salah satu Supermarket yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Wumialo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo dengan menggunakan mobil pribadi pada tanggal 8 September 2017.

Setelah selesai berbelanja di Mufidah, sebelum pulang Ria mampir di sebuah toilet yang ada di bagian belakang Supermarket ini.

Karena terburu-buru, dompetnya ketinggalan. Ria baru sadar dompetnya hilang setelah memasuki kawasan jalan Agus Salim. Ria berpikir dompetnya pasti ketinggalan di dalam toilet.

Dengan paniknya, Ria langsung balik lagi menuju Mufidah sambil menghubungi nomor handphone yang ada dalam dompet buat mendeteksi keberadaan dompetnya.

Setelah tiba di toilet, Ria terkejut. Dia tidak menemukan dompetnya. Pikirannya makin kacau dan panik. Ria terus menghubungi nomor HP dalam dompet melalui handphone suaminya, siapa tau ada yang jawab teleponnya.

Hampir 1 jam Ria terus menghubungi nomor handphonenya yang ada dalam dompet ungu. Tiba-tiba handphone ada yang menjawab panggilannya dan langsung meminta maaf karena katanya dia barusan selesai mengantar penumpang di Kelurahan Tanggikiki.

Seketika perasaan Ria menjadi plong, dan ternyata dompet dan handphone Ria ditemukan oleh Riol, seorang pengemudi bentor yang kebetulan mangkal di kawasan Mufidah.

Mereka pun saling bertukar titik lokasi, dan sepakat untuk bertemu di depan BRI Kawasan Pasar Sentral Gorontalo.

(foto/facebook)


Akhirnya, setelah ketemu Ria langsung memeriksa isi dompetnya, isinya masih lengkap tak kurang satu apa pun, padahal isi di dalam dompet ini bernilai ratusan juta.

“Terima kasih Riol, Semoga kamu di limpahkan rezeki yang berkah lagi halal..”, Tulis Ria di akhir postingannya.

Dalam postingannya, Ria mengungkapkan bahwa dompet yang berwarna ungu dan terlihat agak lusuh, tapi isi di dalamnya sebuah handphone dan uang yang lumayan bisa buat beli 10 buah motor. Wow!

Isi Dompet yang ditemukan Riol (foto/Ria)


Kepada viralsbook, Ria yang berprofesi sebagai kontraktor menuturkan bahwa isi dompetnya bernilai ratusan juta, yakni ATM masing-masing Bank Sinar Mas berisi 70 juta, Bank Sulut 40 juta dan BRI 100 juta lebih, serta perhiasan 200 gram dan uang yang hanya ratusan ribu saja.

“Itu semua uang modal untuk proyek saya”, Tutur Ria.

Kisah Riol yang jujur menuai banyak pujian dari netizen, beragam komentar warganet menghiasi postingan yang telah mendapatkan like sebanyak 7000 lebih dan 1.400an komentar.

Theo Jr : Subhanallah, yakin dan percaya kekayaan yg ada di dalam dompet itu tidak akan mampu membayar kejujuran nan amanah dari seorang tukang bentor

Abdurahman : Luar biasa,..Salam Takjim untuk Mas Riol,.menjdi Inspirasi buat qt semua,.Kejujuran tak dpt dibeli dg nilai,Jujur ada pd hati org2 yg selalu mengingat kebajikan.

Fedyah Badjeber : Alhamdulillah.... Msh ada tukang bentor yg berhati mulia.. Klo saya kejadiannya anak ketinggalan hp di bentor, pertama dihubungi diangkat katanya m diantar, tunggu2 tdk diantar2 lalu dihubungi hp s tdk aktif... Alhamdulillah... Mudah2an semua abang bentor akan bgtu

Sri Utami Bakari : Jarang skali mo bku dpa deng org jujur bgini...
Hay...para generasi muda ini adlh contoh yg patut qt ikuti..

Namun tak sedikit pula yang mencemooh dan mencibir sikap Ria yang memposting kisah yang dialaminya. Pasalnya, beberapa warganet menganggap postingan Ria ini mengada-ada, hanya karena nilai yang ditulisnya, yakni isi dompetnya yang lumayan bisa buat beli 10 buah motor.

Melalui komentar, Ria pun mengklarifikasi dari maksud dituliskannya nominal yang ada dalam dompet ini pada kisahnya, berikut komentarnya :

“Andaikan saya tidak menyatakan apa isi dompet itu apakah pikiran anda tetap akan positif terhadap abang bentor...?

Dompet kucel dan lusuh pastilah isinya hanya jepitan rambut dan peniti di tambah HP butut, tapi saya menulis ini tema dan tujuannya jelas sekali, andaikan di kalimat terahir ada yang tersakiti dan tidak suka itu kembalikan ke pribadi masing-masing.

Seharusnya tadi saya beri tema "Dompet lusuh dan kucel warna ungu yang isinya bla bla bla, kira-kira bagaimana reaksi anda terhadap saya, saya membuat postingan ini menggiring opini masyarakat terhadap kemuliaan hati abang Riol jadi masalah saya di buly waullahuallam bi syawaf”

Saya berpikir keras bagaimana sampai orang tidak akan membully Riol yang jujur ini karena kalian tidak tau bagaimana kejadian sebenarnya, berbaik sangkalah kepada sesama karena nantinya akan kembali kepada diri kita nantinya.

Hikmah apa yang bisa kita ambil di sini? Pastinya banyak, bukan hal yang kebetulan kenapa dompet saya bisa kembali, semua itu karena kemurahan Allah kepada hamba-Nya. Kita dan anda bisa ambil positifnya kenapa saya bisa selamat dari musibah itu..?

Saya takut untuk bicara karena nanti di bilang riya, dan anda akan berdosa karena saya. Tidak ada sehelai daunpun yang akan jatuh ke bumi ini tanpa seijin Allah. Intinya rezeki yang kita cari dengan halal pasti akan menjadi milik kita. Itu inti sari dari postingan saya, juga kejujuran seorang abang bentor, kalau ada yang merasa tidak nyaman berarti masalahnya ada pada Anda, maka segeralah ke bengkel hati agar tidak berakar dan berkarat"

(foto/facebook)


Apapun reaksi netizen, Riol tetap telah menunjukkan contoh teladan bagi kita semua dimana pun, apapun, bagaimana pun kondisinya kita harus tetap selalu berlaku jujur.

Karena kejujuran akan senantiasa mengantarkan seseorang pada kebaikan. Sedangkan kebohongan pada awalnya membuat orang bahagia, namun pada akhirnya kebohongan itu sendiri yang akan menghancurkannya. (vb_05)
Baca Juga